Setiap Bank selalu memberikan fasilitas kepada para nasabah salah satunya yaitu berupa kartu debit untuk memudahkan mereka melakukan transaksi, tak terkecuali juga Bank BCA. Kartu Debit merupakan sebuah kartu ATM yang digunakan untuk berbagai macam transaksi seperti tarik tunai, cek saldo, transfer ke sesama Bank maupun antar Bank, bahkan untuk melakukan pembayaran-pembayaran seperti membayar tagihan listrik, cicilan, isi pulsa, dan masih banyak lagi dengan melalui mesin ATM yang telah disediakan di berbagai penjuru.
Mungkin bagi nasabah yang sudah paham melakukan setor tunai via Atm Bank BCA sudah tidak asing lagi, namun diartikel yang kali ini saya buat, saya akan berbagi pengalaman bagi para nasabah baru yang mungkin belum pernah melakukan transaksi, terutama transaksi setor tunai via ATM Bank BCA.
Sebelumnya, untuk melakukan kegiatan transaksi keuangan pastikan apakah jenis mesin ATM yang akan kita gunakan, karna ada beberapa jenis mesin ATM seperti tarik tunai, setor tunai, dan transaksi non tunai. Dan yang lebih penting jenis mesin ATM seperti ini hanya bisa kita jumpai di beberapa Bank saja, seperti Bank BCA, Bank Mandiri, Dan Bank BNI. Untuk itu, akan saya jelaskan panduan cara setor tunai via bank BCA, bagi yang belum mengetahui caranya, simak tutor nya dibawah ini.
Cara setor tunai uang e-cash via Atm BCA
1. Pastikan mesin ATM yang akan kita gunakan itu untuk setor tunai, biasanya ada tulisannya di atas atau disamping mesin. ( Uang yang disetorkan melaui mesin ATM setor tunai akan otomatis masuk rekening atas nama pemilik kartu ATM tersebut )
2. Masukan kartu ATM dengan benar dan jangan sampai terbalik.
3. Lalu pilih bahasa yang akan digunakan.
4. Masukan PIN ATM sebanyak 6 digit
5. Lalu pilih menu setor tunai
6. Setelah itu pastikan uang yang akan di setorkan dalam keadaan rapi, jika sudah pilih tombol "sudah, lanjut"
7. Lalu masukan uang ke dalam mesin ATM. pastikan uang yang di setorkan dalam jumlah pecahan 100.000,- atau 50.000,-
8. Tunggu sampai proses transaksi selesai
9. Setelah itu mesin ATM otomatis akan memverifikasi jumlah uang yang disetorkan. Jika keadaan uang tersebut palsu atau rusak, maka mesin ATM tidak menerima dan akan mengeluarkan uang tersebut.
10. Jika sedah benar, lalu pilih setor.
11. Setelah itu pilih tombol selesai, lalu ambil struk dan kartu dari Mesin Atm
Sangat mudah bukan Cara setor tunai melalui mesin ATM? Jika sudah tau caranya kita tidak perlu repot-repot antri di kantor cabang Bank BCA lagi. Selain harus antri, setor tunai melalui ATM kapan pun bisa kita lakuakan sesuai keperluan, baik tengah malam atau masih bagi buta kita tinggal pergi saja ke ATM tanpa harus menunggu Kantor cabang buka atau terburu-buru karna takut Bank tutup, tidak perlu khawatir karna ada cara yang lebih mudah.
Itulah ulasan tentang cara setor tunai uang e-cash via Atm BCA. Semoga artikel ini bermanfaat dan bisa membantu. Selamat mencobaa ....